Nonton Konser Gratis!! #BayarPakeHp

Malam kemaren, emang rejeki itu enggak bakalan kemana yakan?? Jadi setelah mengisi acara di Sonora FM di Surabaya, untuk sharing tentang Women In Tech. Malam harinya dapat undangan untuk mencoba aplikasi pembayaran cashless dari @payaccess

Malam yang penuh berkah

Bertepatan dengan acara GKM Universitas Negeri Malang, hal ini dimanfaatkan oleh Pay Access untuk mengenalkan produk Arema Access ini dengan cara melakukan berbagai transaksi di dalam booth food court ataupun pembelian tiket Konser dengan aplikasi ini dengan mendapatkan potongan Rp 5000,- Konsernya sapa hayoo Isyana Sarasvati dan Bara Suara!

Mantab!! Kalo anak kos mah ini yang paling dicarikan? Hemat 5000 sapa yang bakalan nolak yakan?
dari tadi ceriwis soal Pay Access, sebenarnya Pay Access itu sendiri apa sih??

Apa itu Pay Access??

Jadi Pay Access ini adalah sebuah startup fintech (Finance Technology) yang sudah melakukan peluncuran productnya Maret 2017 di Jakarta. Nah, karena Pay Access ini sebenarnya awalnya adalah applikasi berbasis komunitas dimana memudahkan para anggota komunitas dalam bertransaksi baik dari informasi update berita mengenai komunitas bola di Jakarta, pembelian marchendise, dan berbagai macam model transaksisnya.

Kota Malang di pilih menjadi salah satu promotor hadirnya Pay Access di Jawa Timur, dikarenakan pengguna dari Pay Access lebih banyak yang berasal dari Kota Malang dan identitas Arek Malang (Arema) yang sangat kuat sehingga menghadirkan Arema Access.

Pembayaran Pay Access ini tidak hanya terbatas pada brand atau produk tertentu saja Pay Access ini lebih menyasar ke arah pembayaran penggunaan sehari-hari seperti tempat laundri, warung-warung, kafe, bahkan tempat fotokopi.

Harapan yang ingin di wujudkan dengan adanya aplikasi ini adalah dalam era digital akan memunculkan metode pembayaran yang tidak lagi menggunakan cash, serta alur pembayaran yang jelas dan lebih terekam history dari transaksi yang sudah dilakukan.

Cara Kerja Pay Access (Arema Access)

Yang pertama pastinya harus download applikasi Arema Access ini dahulu di Apps Store untuk pengguna Android. Untuk pengguna IOS akan diluncurkan versi aplikasinya pada pertengahan November 2017. Setelah mendownload pastinya mendaftar akun, supaya lebih mudah tinggal klik akun yang terkoneksi dengan akun Facebook.

Setelah proses pendaftaran tersebut selesai, akan muncul banyak sekali menu dalam aplikasi ini, yang jelas pastinya isi Top Up untuk bisa melakukan transaksi. Pengisian Top Up ini bisa melalui transfer bank, bayar di Indomaret, Alfamart, atau Penggadaian. Kalo jauh dari jangkauan di setiap wilayah juga sudah disediakan Agen Top Up yang siap untuk mengisi Top Up Saldo.

Ini Pilihan Menu Dalam Applikasi

Terus setelah top up kalo transaksi apapun itu cukup scan QR Code yang ada di meja kasir masing-masing tempat. terus masukan nominal pembayaran yang dikenakan. Simple cukup dalam 2 detik enggak perlu minta kembalian, enggak ribet juga buka dompet.

Itu Sisa Setelah Dipake Jajan dan Beli Tiket Konser

Pros and Cons Applikasi 

Pros untuk applikasi ini dalm hal penggunaanya dalam transaksi ini sangat memudahkan, tidak perlu memakan waktu yang begitu lama juga dalam bertransaksi. Selain pembayaran di tempat Offline seperti warung, laundri dan tepat fotocopy. Applikasi ini bisa juga untuk membeli pulsa hp, token listrik, paket data, voucher game, PDAM dll lah.

Cons Sayangnya nihnya applikasi ini masih dalam tahap develop untuk history penggunaan saldo token yang sudah digunakan, atau berapa kali kita sudah melakukan top up. Arema Access ini hanya berlaku di area Kota Malang saja. Jika ingin menggunakan yang global bisa di gunakan di kota-kota dimana sudah menggunakan Pay Access, maka menggunakan applikasi yang berbeda juga dan melakukan top up lagi.

Sayang banget belum ada menu history transaksi

Nah, Balik lagi di cerita tadi setelah nyoba aplikasi dan kita cerita-cerita apa yang kurang dan apa yang perlu ditambahkan, saatnya kita dijajanin. Yups, Aku dapat akses masuk ke konser secara gratis tis tis tanpa bayar sepeser pun, Selain itu dapat top up Rp. 50.000 buat jajan sepuasnya di Food Court. Puja Kerang Ajaib Ulululululu (*teriak ala Spongebob) ahahaha. Segitu dulu yaaa.. Sampai Jumpa!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *